Tema 2 Persatuan dalam perbedaan
Subtema 3 Manusia dan benda di lingkunganya
Kompetensi dasar
3.3 Memahami penampilan tari kreasi daerah.
Pola Lantai Tari Merak
Tari merak
merupakan tarian daerah yang berasal dari Jawa Barat. gerakan dasar tari merak
termasuk gerakan tari klasik yaitu gerak tari yang menirukan gerakan manusia
atau hewan yang terpilih dan mempunyai pola-pola gerakan. Tari Merak biasanya
diperagakan secara kelompok saat melakukan tari secara kelompok para penari
membuat bentuk atau formasi tertentu yang disebut pola lantai . pola lantai
merupakan garis yang dilalui penari saat melakukan gerak dalam tarian.
Meski dibilang tari
tradisional asal Jawa Barat, Tari Merak termasuk tarian yang sudah dikenal
dalam kancah dunia internasional. Beberapa momen internasional yang pernah
diikuti oleh tari Merak adalah expo di negara Amerika Serikat dan momentum
pertama, yaitu tampil pada acara Konferensi Asia Afrika (KAA) pertama yang
berlokasi di daerah Bandung.
Tari merak termasuk
tarian gerak tarian klasik. tari merak umumnya di pentaskan secara kelompok.
Tari Merak sudah
menjadi icon di Jawa Barat dan tidak bisa diklaim oleh negara
lain. Selain itu, hal yang juga menarik adalah, kehadiran tari Merak ternyata
memberikan inspirasi bagi daerah lain di Indonesia, khususnys di daerah Bali.
Tari Merak berhasil memberikan inspirasi bagi seniman Bali yang akhirnya
membuat tarian Adat Bali hampir mirip dengan tari
Merak.
Pola lantai tari
Merak ternyata tidak satu jenis, melainkan ada beberapa yang diterapkan, yaitu:
Pola garis melengkung, pola garis lurus diagonal dan pola garis lurus
horizontal.
Mempraktekkan gerakan
dan pola lantai tari merak.
Tari merak yang
dilakukan secara kelompok. Gerakan tari dalam kelompok tari dilakukan dengan
kompak dan memiliki komposisi format tarian yang baik. Agar tarian dapat
ditampilkan dengan baik latihan secara rutin dan menggunakan properti tari
yang sesuai tari merak salah satu properti yang digunakan adalah selendang yang
ujungnya diikatkan ke salah satu jari berikut beberapa contoh gerakan dalam
tari merak saksikan dalam bentuk video di bawah ini
Contoh tari
merak
https://youtu.be/Lht_CLL9KVE
Tidak ada komentar:
Posting Komentar